Sabtu, 10 Juli 2010

Bonus

Bonus ternyata akhirnya cair juga. Sebelumnya, sempat terjadi kasak kusuk dilingkungan kantor bahwa bonus karyawan tidak bakal cair lantaran dipakai untuk mendanai sebuah perhelatan politik di Kota Surabaya.

Lha kok? "Iya dana untuk bonus itu sementara dipakai membiayai satu diantara kandidat peserta Pemilukada Surabaya 2010. Tapi jangan bilang siapa-siapa ya. Kita berdoa saja supaya menang dan bonus kita nanti bisa cair".

Teman yang membisikkan itu, kemudian bergegas kembali ke mejanya untuk melanjuutkan pekerjaan. Tak lama teman itu kembali lagi, sambil berkata: "Jangan lupa nanti waktu coblosan, milih yang benar. Jangan salah coblos lho".

Dan ketika tiba saatnya pencoblosan, saya yan gsejak semalaman sudha menemani warga kampug tempat saya tinggal untuk melekan, terpaksa paginya saya tidak sempat nyoblos. Ketiduran sampai siang, dan sesaat setelah bangun langsung hunting karena saya tidak libur.

Dan ketika dari kantor ada pengumuman bonus cair,....saya jadi ingat teman saya,...tapi sekaligus saya juga merasa bersalah gara-gara ketiduran dan tidak ikut nyoblos seperti yang disarankan teman saya itu. Tapi, bonus ternyata cair....(gong)

Tidak ada komentar: